Senin, 12 April 2010

Percepat Loading FireFox Anda

Anda menggunakan Firefox sebagai browser Anda? Apakah Anda belum merasa puas dengan kecepatan loading halaman web dari browser ini ? Apakah Anda siap untuk mengutak-atik browser Anda ini ?

Sebenarnya, kecepatan loading halaman web dari browser firefox masih bisa kita tingkatkan, mau tau caranya ? Oke deh, ini dia......

Pada address bar browser tersebut, ketik “about:config” dan tekan enter. Setelah menekan enter, Anda akan melihat menu konfigurasi yang nantinya akan kita set.

Pengaturan setting disini akan terasa sangat berpengaruh sekali jika Anda menggunakan koneksi broadband. Berikut adalah langkah langkah untuk settingan tersebut.

Klik dua kali pada settingan seperti dibawah ini, ubah nilainya seperti dibawah:

  • browser.tabs.showSingleWindowModePrefs – true
  • network.http.max-connections – 48
  • network.http.max-connections-per-server – 16
  • network.http.max-persistent-connections-per-proxy – 8
  • network.http.max-persistent-connections-per-server – 4
  • network.http.pipelining – true
  • network.http.pipelining.maxrequests – 100
  • network.http.proxy.pipelining – true
  • network.http.request.timeout – 300

Selain settingan pada nilai diatas, Anda juga dapat menambahkan settingan tambahan dengan cara klik kanan pada jendela tersebut dan tambahkan Integer. Beri nama Integer tersebut dengan “nglayout.initialpaint.delay” dan beri nilai “0”. Nilai ini adalah waktu yang dibutuhkan browser tersebut sebelum memproses informasi yang diterimanya.

Setelah semua setting selesai diubah, restart browser Anda dan coba buka situs atau web. Bandingkan kecepatannya sekarang dengan kecepatan browser Anda sebelumnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar